Rabu, 18 Mei 2016

Tips Ampuh Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Minyak Lavender

Jerawat menjadi salah satu masalah utama di bagian kulit wajah yang kerap dialami oleh semua orang. Remaja sampai orang dewasa kerap mengalami masalah jerawat yang akhirnya berujung kepada bekas jerawat. Bekas jerawat ini bewarna hitam dan membuat kulit terlihat kusam dan gelap. Jangan kawatir dengan jerawat yang membekas karena dapat diatasi dengan menggunakan minyak lavender.

Tips Ampuh Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Minyak Lavender


Diusia 20 tahun ke atas masalah jerawat memang sering timbul dan kerap menjadi masalah untuk sebagian orang. Noda bekas jerawat biasanya ada yang kemerahan dan ada juga yang meninggalkan lubang di bagian kulit wajah. apabila wajah sudah berlubang maka ini cukup sulit untuk diatasi apalagi jika melakukan cara alami dalam penanganannya.


Mereka yang membutuhkan hasil cepat akan lebih memilih cara instan misalnya dengan menggunakan metode laser wajah yang biasa dilakukan di klinik kecantikan. Hasil yang dilakukan dengan cara ini memang sangat ampuh dan cepat. Akan tetapi untuk melakukan perawatan ini diperlukan biaya yang cukup besar dan tidak sedikit.

Bagi anda yang tidak punya banyak modal untuk melakukan perawatan seperti di atas anda dapat mencoba mengonsumsi suplemen yang mengandung kolagen. Suplemen ini relatif lebih murah dibandingkan melakukan perawatan. Suplemen dapat anda peroleh di toko kecantikan. Suplemen tersebut mampu menjaga struktur kulit agar menjadi lebih lembab dan membentuk sel-sel baru sehingga lubang yang tertutup di bagian wajah kembali rata.
Jika anda masih tidak punya banyak modal untuk membeli suplemen maka dapat mencoba minyak lavender. 

Minyak lavender adalah minyak esensial yang aromanya sangat relaks karena mengandung sejumlah khasiat seperti anti inflamasi dan antibakteri. Bunga lavender bewarna ungu dan kerap dijadikan bahan dasar obat herbal dan digunakan bahan utama pembuatan parfum. Selain itu kandungan linalyl aldehida dan linalool dapat mengurangi masalah iritasi dan gatal-gatal akibat bekas jerawat.

Ada beberapa langkah yang harus anda lakukan dalam memanfaatkan minyak lavender di bagian wajah anda yaitu.

1. Campurkanlah sedikit air dengan 2 tetes minyak lavender lalu oleskan di bagian wajah.

2. Diamkanlah selama 20 menit di bagian wajah agar minyak benar-benar meresap.

3. Apabila sudah 20 menit anda dapat membilas wajah menggunakan air bersih.

4. Selain menggunakan air anda dapat menggunakan minyak jojoba.


Baca juga : 6 Jus sehat yang dapat menghilangkan jerawat

Apabila anda melakukan perawatan ini dengan rutin paling tidak satu hari sekali maka hasil maksimal akan anda peroleh. Mencoba tips ampuh menghilangkan bekas jerawat dengan minyak lavender adalah cara alami sehingga dalam menerapkannya harus sabar dan tekun. Apabila anda sabar dan tekun maka bekas jerawat atau bopeng-bopeng di bagian wajah anda akan hilang.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon